SOUNDTRACK MUSIC OF MY LIFE (FIFIN)
2. Western Sky (Korean)
3. Prologue (Japanese)
Melihatmu mengingatkanku padanya, canggung, ku suka menatapmu dari kejauhan. Terlalu takut memulai dan menyesal. Agak membosankan tapi menjadi momen yang kurindukan, susah dijelaskan karena itu salah di mata orang kebanyakan.
4. Can You Hear My Heart (Korean)
Bersepeda sendirian, menenangkan diri yang terlalu banyak pikiran sambil sesekali memikirkanmu. Aku melihat mereka, aku pernah melihat mereka sebelumnya, hingga berharap kau ada di antaranya. Mengayuh, angin bertiup dan langit mulai berwarna jingga, waktunya pulang.
5. Zina (Albanian)
Sepertinya zina digunakan sebagai nama di beberapa negara. Pasti akan sangat menyenangkan menjelajahi suatu tempat di negara eropa, bersama seseorang, mencoba makanan khas mereka dan merekam beberapa video. Saat matahari mulai terbenam, duduk berdua di pinggir atap gedung yang tinggi. Lebih ke sebuah harapan di masa mendatang, bukan momen di masa lalu yang bisa dikenang.
6. Rela (Indonesian)
Saat itu malam, langit gelap, di dalam mobil yang menuju arah pulang aku memandang beberapa foto kenangan, rasanya campur aduk. Satu bulan ternyata cukup lama, tak ingin kembali, tak ingin mengulangi, cukup sekali.
Np: Harusnya ada 10 lagu bahkan lebih tapi kata Fifin ternyata sulit juga mensinkronkan antara musik dengan moment yang memang bisa disebut soundtrack of your life "memiliki makna" tersendiri dalam hidup. Jadinya segini dulu, mungkin akan bertambah jika Fifin menemukannya lagi nanti.
Komentar